UJI PUBLIK BERKAS LAMARAN PERANGKAT DESA WATUROYO

  • Nov 02, 2020
  • waturoyo
  • BERITA, PEMERINTAHAN

Sabtu tanggal 31 Oktober 2020 merupakan tahapan penjaringan dan penyaringan pelamar bakal calon perangkat desa. dimana pada tanggal 13 sampai dengan tanggal 19 oktober lalu dibuka pendaftaran lowongan perangkat desa waturoyo. dimana pada lowongan kali ini, desa waturoyo membuka 2 lowongan perangkat desa yaitu: Kasi Pemerintahan dan Kaur Keuangan. Kasi Pemerintahan yang dulu dijabat oleh Bapak Samijono, pada tahun 2018 lalu telah purna tugas, dan Kaur Keuangan yang dahulu dijabat oleh Bapak Sahal terjadi kekosongan karena Bapak Sahal berpindah tugas atau mutasi menjadi Kaur Perencanaan. Kaur Perencanaan menurut Peraturan Bupati Pati Nomor 45 tahun 2020 Tentang SOTK merupakan jabatan yang baru di tahun 2020 ini, karena sebelumnya kaur hanya terdiri dari 2 kaur, yaitu kaur Keuangan dan Kaur Administrasi dan umum. Dalam kesempatan kali ini, Camat Margoyoso, Suristo, SH selaku Ketua Panitia Pengawas Kecamatan mengatakan, sesuai tahapan ini, yaitu Klarifikasi (uji publik) para pelamar diminta menunjukkan berkas asli, mulai dari KK,KTP, Akta Kelahiran dan ijasah dari tingkat Dasar sampai dengan ijasah yang digunakan untuk mendaftar. Pada tahapan ini, pelamar yang telah memenuhi persyaratan administrasi selanjutnya ditetapkan sebagai calon perangkat desa waturoyo dan berhak untuk mengikuti tahapan selanjutnya, yaitu penyaringan atau dengan kata lain mengikuti seleksi selanjutnya, yaitu ujian tertulis. Ujian tertulis pada pengisian perangkat desa di tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, kalau ditahun sebelumnya ujian tertulis dilaksanakan di kantor balaidesa masing-masing. menurut Peraturan Bupati nomor 45 tahun 2020 ujian kali ini diselenggarakan oleh pihak ketiga atau lembaga pendidikan yang telah mempunyai MoU (Memorandum of Understanding) dengan kepala daerah, dalam hal ini adalah Bupati Pati. Pelamar dari 2 formasi saat ini berjumlah 6 orang dimana pelamar terdiri dari 1 putra dan 5 putri. Masing-masing kontestan dari 2 formasi adalah : dari Kasi Pemerintahan:

  1. Ainur Rosyadah Soraya Usia 27 tahun, lulusan S1 dengan alamat ds. waturoyo RT. 003 RW. 006
  2. Eko Dariyat Supratmojo, Usia 34 tahun, lulusan SMK dengan Alamat ds. Waturoyo RT. 003 RW. 002
  3. Novita Sari Damayanti, Usia 35 tahun, Lulusan S1 dengan alamat ds. Waturoyo RT. 004 RW. 002
dari Kaur Keuangan :
  1. Diah Novita Sari, Usia 26 tahun, lulusan SMA dengan alamat ds. waturoyo RT. 002 RW.003
  2. Sri Rahayuningseh, Usia 27 tahun, Lulusan SMA dengan alamat ds. Waturoyo RT. 001 RW. 002
  3. Tinok Widyastuti, Usia 40 tahun, Lulusan S1 dengan alamat ds. Waturoyo RT. 001 RW. 002
Acara uji publik ditutup dengan pembacaan berita acara klarifikasi / uji publik oleh ketua panitia Bapak Sahal pada jam 11. 25 wib. acara juga dapat dilihat diĀ klik disini dan klik disini